August 4, 2008

Kurikulum Baru..

August 4, 2008 1
Setelah dari London, gw melanjutkan perjalanan ke Wales, Scotland, Leeds, Manchaster, Liverpool, dan Birmingham sebelum akhirnya menempuh perjalanan hampir 24 jam sendirian untuk kembali ke Indonesia...

Banyak cerita menarik yang udah gw tulis tentang pengalaman gw disana.. tapi gw menyimpannya di memory card PDA gw... unfortunately, memory card itu tiba2 aja hilang, udah ngga ada lagi di tempat yang semestinya.. yap! itu kebiasaan gw yang paling buruk (baca : menghilangkan barang).. sejauh ini yang paling menyayat hati, gw udah menghilangkan 5 buah handphone...ada yang diambil orang, jatoh di jalan sampe ketinggalan di trolley belanja!!

Hari ini gw udah kembali di Bandung untuk mengikuti Sosialisasi Kurikulum baru (2008)... Di ITB, setiap 5 tahun sekali, kurikulum yang ada akan diperbaharui. Kurikulum yang baru ini cukup membingungkan.. Teknik Informatika yang tadinya cuma satu sekarang memiliki dua jalur pilihan : Computer Science dan Software Engineering. Perbedaan antara kedua pilihan ini ga terlalu besar, sejauh yang gw liat cuma berbeda 3 mata kuliah wajib sampai semester VIII nanti. Selain itu yang paling membuat mahasiswa lama bingung adalah beberapa mata kuliah yang diganti namanya, diganti statusnya (wajib/pilihan), berubah jumlah sks nya, dsb. Sehingga, sebagai mahasiswa harus menyesuaikan dan mencocokkan ulang mata kuliah apa saja yang dapat di ekivalensi dan mata kuliah apa saja yang harus diambil sebagai konsekuensi perubahan ini.. huh.. repot.. Sedikit bertanya-tanya.. mengapa kebijakan ini tidak diberlakukan mulai angkatan baru saja.. ang angkatan lama tetap mengikuti kurikulum lama hingga selesai..hehe (baca : ngga mau repot)
 
Story of My Life ◄Design by Pocket, BlogBulk Blogger Templates